Tuesday, 12 November 2013

Microsoft dan Nokia telah menguji Windows Phone 8.1

TeknoUp.com
Laporan menyebutkan bahwa sejak Agustus Microsoft dan Nokia telah menguji Windows Phone 8.1 secara internal, tapi belum banyak informasi yang diketahui tentang platform update tersebut. Windows pada desktop dan tablet telah mendapat update Windows 8.1 (aka Blue), tapi Windows Phone hanya mendapatkan update GDR3 yang lebih diarahkan untuk menambah dukungan pada hardware baru daripada menambahkan fitur pada perangkat lunak.
Sebuah bocoran baru menunjukkan bahwa tidak hanya Windows Phone 8.1 yang masih dalam pengujian secara internal, tapi anehnya ada banyak build perangkat lunak yang dalam pengujian. Bukti berasal dari informasi analisis dari Facebook Pages Manager, yang menunjukkan sedikitnya ada delapan build berbeda WP8.1 dalam pengujian.
Windows Phone 8.1 diharapkan akan dirilis pada awal 2014, dan diharapkan untuk membawa perubahan besar pada perangkat lunak yang pengguna Windows Phone telah harapkan seperti Notification Center dan asisten suara Microsoft dengan kode nama Cortana.

No comments:

Post a Comment